5+ Cara Berdoa Agar Cepat Terkabul Menurut Iman Kristiani

5+ Cara Berdoa Agar Cepat Terkabul Menurut Iman Kristiani – Perjalanan spiritual orang Kristen tidak selurus jalanan di padang pasir. Namun begitu jalan yang dianggap atau kelihatan lurus, tak semestinya seperti yang ada di bayangan kita atau seperti yang kita pandang dalam penglihatan kita. Selurus apapun, pasti ada keloknya.

Demikian halnya dengan perjalanan spiritual dalam doa. Kadang kita di simpuh resah dan bahkan kekhawatiran, karena tampaknya doa yang dipanjatkan tak kunjung terkabul, alias belum memberi jawaban dari Tuhan. Kondisi ini, membuat kita bertanya-tanya mengenai keberadaan Tuhan di tengah-tengah kehidupan kita.

“saya telah berdoa, bahkan saya telah berpuasa dan pantang tetapi kok belum terkabul,” kita cenderung cepat memberi penilaian yang bukan lagi urusan kita. Kewajiban kita hanya menyampaikan permohonan karena urusan terkabulnya doa bukanlah menjadi urusan kita lagi. Itu urusan Tuhan, terlepas dari kata cepat dan lambat.

Namun begitu teman-teman, yang menjadi keteguhan adalah “percaya” ya, percaya! Jika kita yakin bahwa Tuhan tak pernah mengecewakan orang benar dan berharap maka, semestinya kita juga percaya bahwa segala doa yang kita sampaikan akan terkabul.

Ini mungkin kelihatan abstrak, namun sesuatu yang tidak kelihatan itu akan menjadi nyata dimana tidak adanya keraguan ataupun kebimbangan dengan apa yang kita mohonkan dalam doa. Mari kita lihat teman-teman, dengan apa yang di sampaikan Tuhan Yesus tentang berdoa:

Aku berkata kepadamu: sesungguhnya barangsiapa berkata kepada gunung ini: beranjaklah dan tercampaklah ke dalam laut! Asal tidak bimbang hatinya, tetapi percaya, bahwa apa yang dikatakannya itu akan terjadi, maka hal itu akan terjadi baginya. Karena itu Aku berkata kepadamu: apa saja yang kamu minta dan doakan, percayalah bahwa kamu telah menerimanya, maka hal itu akan diberikan kepadamu. Markus 11:23-24

Kutipan ayat diatas jika di renungkan lebih dalam, hanya memuat satu pesan utama yaitu percaya. Jika anda pernah menonton video perkembangan diri, pasti anda akan menemukan jawaban disana tentang apa yang di sampaikan Yesus ini. Dan pesan yang kedua adalah menanti waktu Tuhan, untuk mengabulkan doa, jika kita perhatikan di ayat yang ke 24.

5+ Cara Berdoa Agar Cepat Terkabul Menurut Iman Kristiani
5+ Cara Berdoa Agar Cepat Terkabul Menurut Iman Kristiani

Mengikuti apa yang di sampaikan Tuhan Yesus

Dalam Alkitab, terdapat banyak Ayat yang di sampaikan oleh Tuhan Yesus sendiri bagaimana cara kita berdoa. Karena itu, ikutlah itu dalam pola doa anda sambil melihat kesaksian hidup orang lain tentang bagaimana cara mereka dalam berdoa. Memang, setiap manusia memiliki kepekaan yang berbeda. Tapi, setidaknya, itu dapat menjadi referensi kita dalam doa.

Memahami isi permohonan

Mungkin karena kondisi yang di alami, kata-kata dalam doa kita terlihat mendesak dan tekesan memberi perintah kepada Tuhan. Jika di lihat lebih jauh, pastinya kita sadar bahwa kita berdoa untuk memperoleh yang namanya rahmat dalam belas kasihan, Tuhan. Karena itu, mengkaji kembali permohonan kita adalah hal yang sangat diperlukan.

Teruslah semangat dalam doa

Karena doa yang belum terkabul, jadinya kita kehilangan semangat. Dan bahkan merasa kecil hati. Mungkin rujukan kita di injil Lukas 18:35-43. Bagaimana seseorang yang buta itu, berulang menyeruhkan nama Tuhan Yesus yang pada akhirnya Tuhan Yesus berpaling kepadanya dan memberi apa yang ia inginkan. Dengan demikian, tetaplah semangat dalam doa karena bila waktunya tiba, Ia berpaling dan memberikan kepada kita melebihi apa yang kita inginkan.

Mengikuti kata hati

Orang Kristen percaya, bahwa didalam setiap pribadi yang percaya kepada Tuhan Yesus Kristus di diami oleh Roh Kudus. Dan Roh Kudus, selalu mengatakan perkataan yang benar. Karena itu, amati kata hatimu sebelum atau sementara anda berdoa. Perhatikan apakah ada suara yang mengarah kepada permohonan doa atau suatu desakan yang memberitahu anda untuk menyampaikannya dalam doa anda. Jika sesuai dengan fakta hidup anda, jangan ragu lakukan itu sebagaimana yang disampaikan hatimu.

Berdoalah di tempat yang nyaman

Yesus sendiri mengajarkan kita untuk berdoa di tempat yang tersembunyi. Secara khusus, yang disampaikan Tuhan Yesus adalah doa yang bersifat pribadi. Banyak disekitar kita yang memiliki tempat-tempat khusus untuk berdoa. Karena itu, siapkan tempat khusus, agar didalam kesunyian itu anda lebih leluasa bercakap dengan Tuhan dan lebih tenang.

Mengikuti kehendak Tuhan

Mungkin kita memohon sesuatu yang kurang berkenan di hadapan Tuhan, atau apa yang kita mohonkan dalam doa kurang baik bagi kita. Karena sebagaimana yang kita yakini, bahwa Tuhanlah yang mengetahui mana yang terbaik bagi kita. Karena itu pastikan permohonan doa kita memiliki tujuan yang baik bagi kita dan orang lain.

Berdoalah juga bagi orang lain dalam permohonan doa kita

Tak dapat di pungkiri, bahwa manusia makhluk ego. Walau kenyataan ini, tidak berlaku bagi sebagian orang. Namun kita harus mengakui karena banyak fakta dari kenyataan ini. Ini adalah bagian dari cara Yesus berdoa Yohanes 17:1-28. Dengan begitu, bukan kita saja yang turut menerima pemberian Tuhan, tetapi orang lain yang turut disertakan dalam doa kita.

Pantang dan Puasa

Puasa tidak hanya berlaku disaat saat menjelang masa paskah. Atau bisa di bilang jangan puasa musiman. Pembaharuan diri, senantiasa di koreksi setiap waktu. Karena dalam puasa kita melihat kesengsaraan Tuhan demi penebusan dosa kita. Dengan berpuasa kita membawa diri ke dalam untuk lebih memahami apa yang terbaik dari Tuhan dalam hidup kita.

Tekun dan sabar

Kutipan awal dalam artikel ini, menyiratkan apa terdapat dalam Alkitab. Tuhan menginginkan kita untuk tetap tekun dan bersabar dalam doa, dengan menyampaikan ucapan syukur dalam segala hal yang kita terima. Karena itu, kesabaran kita menjadi sangat penting. Sehingga kita tidak tergesa-gesa atau jatuh dalam keterpurukan, karena kita yakin ada saatnya Tuhan berpaling dan memberi apa yang kita mohonkan.

Di dalam hidup, semua ada waktunya. Ada waktunya kita menabur, ada pula waktu bagi kita untuk menuai. Mungkin dalam hidup, badai selalu datang menyerbu dan jalan terjal selalu kita lalui! Namun sobat, percayalah!

Ia takan terlambat, juga tidak lebih cepat semuanya Ia jadikan indah pada waktunya. Tuhan mendengar segala doa kita dan juga tidak pernah meninggalkan kita. Bagai sang mentari, yang kerap dinanti, yang bila waktunya tiba ia akan bersinar menyinari kita.

Hendaknya kita selalu percaya, dengan apa yang disampaikan dalam firman-Nya! Percayalah kepada Tuhan! Dia akan bekerja, dan apabila tiba waktunya, Ia akan memberikan itu kepadamu.

Sekian informasi seputar 5+ Cara Berdoa Agar Cepat Terkabul Menurut Iman Kristiani. Semoga bermanfaat. Salam.

Baca Juga:

Leave a Comment